Tuesday, December 26, 2006

December trip

Menjelang akhir tahun, dimulai dari beberapa hari menjelang thanksgiving, suasana tempat2 perbelanjaan di kota kecil tempat kami tinggal semakin ramai, baik tempat perbelanjaan berskala besar mau'pun kecil ... untuk berbelanja kebutuhan sehari2pun harus rela menunggu antrian panjang di depan kasir. 2 minggu yang lalu, saya siasati pergi ke groceries store pada hari Minggu pagi, saat kebanyakan warga pergi ke gereja dengan harapan antrian yang ada dapat ditoleransi ... akan tetapi, harapan memang tidak selalu sesuai dengan kenyataan, dengan jumlah belanjaan di atas '20 items or less' yang biasanya mendapat layanan speedy check out, hari itu saya harus menunggu setidaknya 45 menit di depan kasir. Saya menghabiskan lebih dari 2 jam di store untuk kebutuhan dapur. Sambil menunggu, lirik sana dan sini ... "Ahhh ... ternyata, dari 33 kasir yang ada, yang buka hanya 70%nya." Kenapa juga tidak dibuka semua mengingat antrian yang demikian panjangnya ...

Demikian pula hari Jum'at sebelum natal saat saya ke store lain. Untuk sour cream, cheese dan chips sebagai pelengkap menu makan malam yang semenjak pagi sudah di kepala ... dengan pelayanan sendiri yang biasanya sangat cepat karena tinggal scan belanjaan yang ada, bayar dan pergi, hari itu'pun memerlukan waktu yang cukup lama. Di luar jalanan'pun demikian macetnya sore itu, sehingga agak terlambat menjemput anak2.

Sabtu pagi, entah kenapa tiba2 ide untuk ke luar kota datang, berganti suasana sejenak ? Sepertinya enak juga.;)

Akhirnya kami putuskan ke Atlanta, selain dekat, kami juga merasa sangat familiar dengan kotanya, selain tentunya makanan2 dengan cita rasa mendekati aslinya yang mereka punya. Dengan kekhawatiran suasana yang lebih ramai dan kemacetan yang tentunya lebih heboh, memerlukan waktu yang cukup lama untuk memutuskannya. Biasanya kami berangkat lebih awal, setidaknya di bawah jam 09:00, hari itu jam 10:30 kami baru berangkat, itu'pun masih keliling2 di sekitar sini untuk keperluan yang lain.

Anak2 cukup 'behave' hari itu ... pada awalnya, dalam perjalanan ... argumen tidak hanya 'acap kali terdengar' tetapi 'sering kali terdengar' on and on ... and on ...



Hari itu cuaca cukup cerah, suhu udara'pun tidak dingin ... cukup hangat siang harinya untuk ukuran sini, apalagi untuk ukuran bulan December.


Suhu udara sesaat setelah meninggalkan rumah.

Suhu udara saat mendekati tempat tujuan, semakin hangat.


Sebagai pendukung cuaca yang cukup nyaman untuk sebuah perjalanan, jalanan'pun tidak macet dan ramai seperti perkiraan. Interstate yang biasanya dipenuhi berbagai jenis kendaraan dan truk2 besar ... hari itu cukup lengang. Demikian pula saat mendekati Atlanta, masih belum terlihat kemacetan. Yang lebih menyenangkan, di dalam kota'pun tidak macet dan seramai hari2 biasa saat kami berkunjung ke sana. Berbeda sekali dengan kota kecil tempat kami tinggal, mereka yang merayakan natal telah memasang berbagai hiasan, lampu2 dan segala sesuatu yang memeriahkan suasana yang ada di depan rumah mereka, di sini meski'pun ada ... tetap berbeda menurut saya.

Cukup lengang bukan ?

Demikian pula saat memasuki tempat tujuan.


Di sana kami sempat pergi ke beberapa area, makan di beberapa tempat ; Zyka yang hanya menyediakan halal meat dalam menunya, harga murah terjangkau dan bersih tempatnya tujuan utama suami ke sini, saya ? Tentunya belanja kebutuhan dapur yang dari Asia, meski'pun banyak Asian store di tempat kami tinggal, di sini lebih fresh dan harganya jauh lebih murah ... untungnya saya tidak sekalap sebelum2nya.

Ayah kenyang, Ibu senang ... anak2'pun riang, apalagi saat dibolehkan menikmati ice cream yang selama musim dingin agak saya singkirkan karena batuk2 mereka ... ehhh mereka juga suka kulfi lhooo ... ice cream yang ditempatkan di dalam pot tanah ukuran kecil yang biasanya ada rasa mangga, pistachio dan chick peas.



"Setalah makan dan ngemil plus boleh minum soda, kayanya perlu exercise nih ... ada treadmill nganggur, boleh dimanfaatkan kan Mom ?" Demikian permintaan Haneef saat melihat treadmill nganggur di tempat kami menginap.


Yang pasti, hari ini saya siap membuat tape singkong dari 4 buah singkong besar dan terlihat segar yang saya beli di sana. Ragi'pun tersedia ... browsing2 mencari tahu cara membuatnya dulu yaaaaaaaa ......